Kegiatan Penyuluhan dan Skrining Faktor Risiko PTM dan Penyakit Menular (HIV-PIMS)
Kotabaru, stkip-pb.ac.id – Tim PUSKESMAS Dirgahayu megadakan penyuluhan dan screening Risiko PTM dan Penyakit Menular (HIV-PIMS) di STKIP Paris Barantai. Kegiatan ini dilaksanakan di STKIP Paris Barantai mulai pukul 09.00 hingga selesai.
Tim PUSKESMAS Dirgahayu dalam sambutannya mengatakan mahasiswa selalu intens bertemu dengan mahasiswa lain yang memungkinkan untuk penularan penyakit. Ia berharap agar kehadiran Tim PUSKESMAS Dirgahayu bisa menjadi sesuatu yang bernilai positif bagi kampus dan dijauhkan dari berbagai penyakit.
Didalam sesi penyeluhannya menjelaskan bahwa HIV menyerang sel darah putih dan merusak system kekebalan tubuh. Ia juga menjelaskan mengenai penyebab, gejala, dan cara penularan HIV.
Para peserta sangat antusias saat sesi Tanya jawab. Acara ini diakhiri dengan kegiatan Skrining untuk mengecek Risiko PTM dan virus HIV ditubuh.